0761 5901075 - 0761 5901630
admin@smpglobalandalan.sch.id

07

Feb

Prestasi Awal Februari di SMP Global


PangkalanKerinci/6/2023 Senin yang menggembirakan, pengumuman hasil Olimpiade Matematika 23 Tingkat Nasional yang ditaja oleh  Himpunan Mahasiswa  Pendidikan  Matematika FKIP Universitas Riau,membuat warga sekolah SMP Global Andalan Bahagia. Olimpiade yang diselenggarakan tanggal 30 Januari- 4 Februari 2023,di Kampus FKIP Universitas Riau membuahkan hasil yang tidak sia-sia. Selama lebih kurang 1 minggu kompetisi ini berlangsung, membuat semangat tim SMP Global Andalan menggebu. Persiapan yang dilakukan oleh guru pembimbing, serta siswa menorehkan hasil yang cukup memuaskan.

Persiapan belajar dan berlatih mengerjakan soal dengan memperhatikan kecepatan waktu membuat Yosafat Pardamean Siburian (Kelas VIII A) Samuael Tobias Purba (Kelas VIII A), Ibram Aldiansyah (VII B) harus banyak berlatih hingga sampai ke titik ini. Saingan yang begitu banyak dari berbagai penjuru sekolah yang berada di Kota maupun luar Kota  Pekanbaru harus mereka kalahkan hinga menuju babak penyisihan.

Hingga pada akhirnya sampailah mereka ke babak yang ditunggu-tunggu semi final, mereka berhasil menerobos membuat persaingan semakin ketat dan banyak kekuatan yang diperlukan hingga mereka berhasil masuk ke final dengan memperoleh Juara III.

“Kemenangan ini tidak sampai disini saja, semoga di moment berikutnya mereka bisa lebih gigih dan semangat lagi untuk meraih juara 1”, ujar Bu Tino dan Ita, selaku guru pembimbing Matematika SMP Global Andalan. “Semoga prestasi ini membuka semangat dan prestasi lainnya ditahun 2023” ujar Pak Adven Daeli selaku Kepala Sekolah SMP Global Andalan.

Berita Lainnya

1530 views Publish at 2023-08-21 13:27:00

438 views Publish at 2023-07-17 13:23:00

466 views Publish at 2023-05-29 13:46:00

471 views Publish at 2023-02-13 14:50:00

925 views Publish at 2023-02-07 12:47:00

384 views Publish at 2023-01-26 07:46:00

144 views Publish at 2023-01-03 08:20:00

455 views Publish at 2022-12-08 08:20:00

365 views Publish at 2022-11-18 15:26:00

566 views Publish at 2022-11-11 16:00:00