10
Sep
SMP Global Andalan Gelar Guest Lecture Secara Virtual
Pelalawan- SMP Global Andalan gelar Guest Lecture secara virtual mulai bulan Agustus hingga September pada masa pandemi Covid-19 melalui aplikasi CloudX/Zoom Meeting. Peserta didik yang mengikuti Guest Lecture yakni kelas 8 dan 9 dengan beberapa mata pelajaran, yaitu IPA, Bahasa Indonesia, dan IPS.
Pelaksanaan Guest Lecture menjadi bagian penting dalam proses belajar mengajar karena narasumber yang hadir kerap kali memaparkan pengalaman nyata dan bersinggungan langsung dengan topik pembahasan. Pengalaman yang dibagikan oleh pembicara tamu bukan hanya dapat meningkatkan pengalaman pendidikan bagi siswa tetapi juga memperkaya perspektif dari beragam wawasan dan pengalaman yang tidak dapat diperoleh di tempat lain.
Diawali Guest Lecture IPA kelas 9 pada tanggal 10 Agustus 2020 dengan topik pendidikan sex pada usia remaja baik pada laki-laki maupun perempuan oleh ahli tenaga kesehatan, yaitu dr. Arif yang bekerja di klinik Komplek PT RAPP Townsite 1 Pangkalan Kerinci. Selanjutnya pembelajaran Bahasa Indonesia kelas 8 mengenai menulis berita oleh Sari Rezki Antika dari Corporate Communication PT RAPP pada tanggal 27 Agustus 2020. Terakhir pembelajaran IPS kelas 8 pada tanggal 2 September 2020 tentang mengenal potensi sumber daya alam di kawasan Semenanjung Kampar dan Pulau Padang oleh Muhammad Iqbal dan Tiurma Rosinta dari Communication RER.
Peserta didik sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut ditandai dengan banyaknya respon positif yang berhasil didapatkan melalui kegiatan, dengan puluhan partisipan yang menyimak hingga penghujung kegiatan, dan banyaknya komentar serta pertanyaan-pertanyaan terkait materi yang disampaikan. Kegiatan ini diharapkan mampu menjadi penunjang pembelajaran bagi siswa selama melakukan program belajar dari rumah demi pencegahan penyebaran virus Covid-19. Harapan lainnya juga dapat mengedukasi pengetahuan siswa agar tetap belajar dengan semangat.